Visi
“Menjadi Program Studi yang berorientasi pada Teknologi secara Berkelanjutan dan Berdaya Saing dalam aspek. Destinasi Pariwisata sehingga mampu memberikan sumbangsih terhadap Kepariwisataan wilayah Sumatera, Nasional dan Global.“
Misi
- Memberikan kontribusi yang signifikan terhadap penciptaan, diseminasi serta penerapan ilmu pengetahuan, teknologi, serta ilmu sosial dan humaniora dalam bidang kepariwisataan, melalui sinergitas antara kegiatan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat untuk pemberdayaan potensi sumber daya alam di Sumatera;
- Mengembangkan program pendidikan dalam bidang perencanaan dan pengelolaan kepariwisataan, yang mampu membina kemampuan berpikir kritis, kreatif dan inovatif serta bertanggung jawab pada lulusan, sehingga siap menjadi perencana profesional, asisten peneliti, analisis dan penyuluh pariwisata yang unggul untuk masyarakat;
- Mendorong kegiatan akademik secara kolaboratif dengan perhatian khusus dalam menangani isu-isu yang ada di Pulau Sumatera khususnya dan Indonesia bahkan Dunia umumnya, tentang: perkembangan wilayah; kesenjangan ekonomi; kesejahteraan masyarakat; pengembangan dan pengelolaan potensi wisata; kawasan wisata di wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil serta perbatasan Negara; perencanaan kepariwisataan; Tekologi dan lingkungan pariwisata; sosial dan humaniora; infrastruktur pariwisata; kelembagaan pariwisata; pembiayaan dan manajemen pariwisata; serta keberlanjutan pariwisata; dan
- Mengimplementasikan ilmu pengetahuan, teknologi, serta ilmu sosial dan humaniora dengan memanfaatkan keahlian yang inovatif, kreatif dan berdaya saing dalam perencanaan dan pengembangan kepariwisataan di Pulau Sumatera khususnya dan Indonesia serta Dunia umumnya.
TUJUAN PROGRAM STUDI
- Melaksanakan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat terkait dengan bidang kepariwisataan yang berdaya saing;
- Menjadi perencana yang profesional dan kompetitif dalam bidang kepariwisataan di sektor publik (pemerintahan) dan sektor private (non-pemerintahan);
- Memimpin tim perencana profesional dalam bidang perencanaan kepariwisataan secara komunikatif, koordinatif, dan kolaboratif;
- Mengamati potensi dan permasalahan serta peluang dan tantangan dari perkembangan bidang kepariwisataan secara objektif, subjektif, dan terperinci;
- Menghasilkan alternatif pemecahan permasalahan dalam bidang kepariwisataan yang kritis, kreatif, dan inovatif;
- Mengimplementasikan hasil dari perencanaan bidang kepariwisataan sesuai dengan elemen pendukungnya berbassis teknologi secara komprehensif dan berkelanjutan;
- Menyebarluaskan prinsip dasar perencanaan pariwisata yang komprehensif dan berkelanjutan baik dalam proses perencanaan, pengembangan, pemanfaatan, pengelolaan, dan pengendalian perkembangan kegiatan pariwisata; dan
- Melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi (magister) baik dalam bidang kepariwisataan maupun bidang yang lain sesuai dengan minatnya.

